Labuhanbatu-Intipnews.com: Dewan Pimpinan Cabang Pemuda Karya Nasional (PKN) Kabupaten Labuhanbatu dan Pimpinan Anak Cabang PKN Kecamatan Panai Hilir memeriahkan hari jadi PKN yang bersamaan dengan Hari Kesaktian Pancasila 01 Oktober 2022, dengan perlombaan maraton 10 K dan menyantuni anak yatim piatu.
Lomba maraton itu di gelar di Kelurahan Sei Berombang, Minggu (02/10/2022) dan diikuti 28 orang peserta dari 8 desa/kelurahan se Kecamatan Panai Hilir, memperebutkan piala Ketua PAC PKN Panai Hilir.
Adapun yang keluar sebagai juara pertama lomba maraton itu adalah Rahman dari desa Sei Sanggul dan berhak mendapat trofi Ketua PAC PKN Panai Hilir serta uang pembinaan Rp 1.000.000.
Juara kedua diraih Syarifuddin dari desa Sei Sakat dan berhak atas trofi serta uang pembinaan sebesa Rp 750.000. Untuk juara ketiga ditempati Khairul Anwar asal Kelurahan Sei Berombang dan berhak menerima trofi ditambah uang pembinaan Rp 500.000.
Sedangkan Alfa Habib asal desa Sei Sanggul menempati juara keempat, mendapatkan uang pembinaan Rp 250.000. Bagi peserta lainnya yang belum berhasil meraih juara, juga diberikan uang ekstra puding Rp 50.000.
Selain itu, Ketua PAC PKN Panai Hilir Irwansyah Nasution bersama istri Wulandari membagikan hadiah lucky draw dari Ketua DPC PKN Labuhanbatu Ricky Folardo Simangunsong kepada para peserta lomba maraton. Kemudian atas nama DPC PKN Labuhanbatu dan PAC PKN Panai Hilir, juga diberikan santunan untuk 30 anak yatim.Itp.AAT