Plt Bupati Labuhanbatu Hadiri Pagelaran Wayang Kulit Peringati Tahun Baru Islam

Sei Nahodaris-Intipnews.com: Pelaksana tugas (Plt) Bupati Labuhanbatu Ellya Rosa Siregar, S.Pd, MM, menghadiri pagelaran wayang kulit yang digelar
Pemerintah Desa Sei Nahodaris Kecamatan Panai Tengah, Kabupaten Labuhanbatu, di aula desa setempat, Minggu (14/7/24). (foto).

Kegiatan itu dilaksanakan dalam rangka malam tirakatan mengisi Tahun Baru Islam Muharram 1446 Hijriah, atau yang sering disebut Suro oleh masyarakat suku jawa.

Pada kesempatan itu Hj. Ellya Rosa mengatakan, wayang kulit adalah sebuah bentuk teater bayangan tradisional yang menjadi salah satu warisan budaya Indonesia yang paling terkenal.

“Wayang kulit memiliki sejarah yang panjang di Indonesia, dengan akar yang mencapai ribuan tahun yang lalu. Meskipun ada berbagai teori tentang asal-usulnya, banyak yang setuju bahwa wayang kulit pertama kali muncul di pulau Jawa dan Bali” terangnya.

Karena itu, Ellya Rosa Siregar berharap, agar masyarakat Labuhanbatu terus menjaga dan melestarikan budaya peninggalan leluhur.

“Karena dari sana banyak yang bisa dicontohkan dalam kehidupan sehari-hari” ujarnya.

Sementara itu, Camat Panai Tengah, Amran, S.Pd, MM, mengatakan, pagelaran wayang kulit ini sebagai bentuk penghormatan masyarakat Panai Tengah akan budaya yang diwariskan kepada generasi masa kini.

” Alhamdulillah masyarakat disini masih antusias mengikuti dan melestarikan budaya ini” ucap Amran.

Pagelaran wayang kulit dengan tema “Melestarikan Budaya di Desa Sei Nahodaris”, dirangkai dengan doa bersama ruat bumi, dan makan bersama tradisi suku jawa menggunakan lontaran daun pisang sebagai simbol kebersamaan.

Kegiatan itu juga dihadiri Kepala desa se-Kecamatan Panai Tengah, Bhabinsa Desa Sei Nahodaris Serma Chairul Anwar didampingi Sertu Roganda Tanjung, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh kepemudaan dan masyarakat. (Itp