Binjai- Intipnews.com : Diakhir pendaftaran Pilkada 2024 Pasangan Calon (Paslon) H Zainuddin Purba-Hendra Susanto resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Binjai dalam Pilkada Walikota dan Wakil Walikota Binjai Periode 2025-2030.
Paslon “ Sang Pemberani” ini datang ke KPU Binjai usai menunaikan sholat Dhuha di masjid Asy Sakiti, didampingi para Ulama serta tim pendukung partai Golkar dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Kamis (29/8/2024) jalan Gatot Subroto.
Dengan pekikan takbir, pasangan yang mentagline Binjai Bersih dan Binjai Berserim, melangkah dengan Bismillah dari rumah pemenangan di Jalan Amir Hamzah,Kelurahan Jati Karya,Kecamatan. Binjai Utara, diiringi salawat dari beberapa qori dan ulama, diirngi massa dari berbagai tokoh ulama,masyarakat, pimpinan organisasi dan kaum perempuan dari Partai Golkar dan PKS.
“ Kami sengaja tidak membawa massa,walau banyak permintaan untuk ikut mengiring Zainuddin Pura dan Hednro Susanto, sebab massa yang banyak akan menganggu masyarakat yang melintas di Jalan Gatot Subroto,” ujar Zulham.
Di Kantor KPU,Kedua pasangan diterima Ketua KPU Binjai Anton Indratno. “ Ini paslon yang mendaftar ketiga” ujarnya.
Zainuddin Purba SH mengungkapkan jika dipercaya dan diberikan kesempatan masyarakat Binjai untuk memimpin kota jasa tersebut “Insyallah akan membawa amanah dengan penuh tanggungjawab.
Para masyarakat menyebutkan Zainuddin Purba yang akrab disapa Pak Uda sebagai “pemberani”. Gelar itu melihat keberanian Pak Uda berunjuk rasa ke Polda bahkan Ke Mabes Polri di Jakarta melakukan unjuk rasa tunggal meminta Polda dan Polri menutup berbagai sarang narkoba di Kota Binjai atau yang berdekatan dengan kota Binjai.
Jika terpili, Zainuddin Purba menegaskan ditahun pertama akan memimpin langsung berkemah di titik titik narkoba yang ada di kota Binjai. Selain itu akan menyiapkan lapangan kerja baru untuk warga Binjai.yang bisa menampung 1000 tenaga kerja.
Zainuddin Purba dan Hendro juga memprogram sektor kesehatan. Dengan memberikan bantuan perobatan dan usai berobat.Pasien mau pulang sudah disiapkan kendaraan khusus jika sudah selesai perawatannya dirumah sakit jika mau pulang.
Zainuddin Purba-Hendro dalam kata sambutannya mengatakan terimakasih kepada KPU Kota Binjai yang telah menerima pendaftaran dirinya sebagai peserta calon walikota Binjai dan wakil walikota Binjai. Dalam Pilkada Tahun 2024 ini dirinya berharap kepada Aparat Penegak Hukum (APH) TNI-Polri bisa dapat mendeteksi dini agar pilkada menghasilkan proses demokrasi dengan gembira dan tidak ada tekanan. “ Sehingga Pilkada bisa berjalan dengan baik. Bawaslu Kota Binjai agar bekerja sesuai dengan fungsinya” harap Zainuddin.
Ketua Partai Golkar Binjai H Noor Sri Alam Syah Putra ST, berharap kepada ASN agar bersikap netral. Begitu juga media cetak dan elektronik agar dapat memberikan pemberitaan yang mengedukasi bagi masyarakat. Ketua DPD PKS Binjai, Muhty Ardiansyah S.Pd, mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim yang telah mensupport Paslon yang Zainuddin Purba – Hendro Susanto. Dukungan tersebut diharapkan dapat terus berlangsung hingga Paslon tersebut memenangkan kontestasi Pilkada Binjai tahun 2024 yang akan digelar pada 27 November mendatang. ( itp.04)