Plt Bupati Labuhanbatu Minta OPD Proaktif dan Koperatif Terhadap Pemeriksaan BPK

83

Labuhanbatu-Intipnews.com: Plt. Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd., MM, mengingatkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk bersikap proaktif dan koperatif memberikan data dan informasi kepada tim pemeriksaan dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Sumut. 

Hal itu dikatakannya saat menjadi pembina upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN) di Lapangan gedung Diklat Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP), Rabu (17/04/2024). 

Menurut Ellya Rosa, tim pemeriksa BPK akan melakukan  pemeriksaan terinci atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD)  Kabupaten Labuhanbatu tahun anggaran 2023.

“Kepada seluruh kepala OPD untuk proaktif dan koperatif dalam memberikan data dan informasi yang akurat kepada tim pemeriksa, sehingga pemeriksaan dapat berjalan baik dan lancar,” katanya. 

Lebih lanjut Ellya Rosa juga menekankan kepada OPD pengelola pendapatan daerah agar melakukan langkah-langkah strategis dan terukur dalam upaya mencapai target pendapatan daerah.

“Sehingga semua rencana program dan kegiatan yang sudah ditetapkan dapat terlaksana sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku dan hasilnya dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Labuhanbatu” imbuhnya.  

Usai upacara bubar, Plt Bupati dan para pejabat pemerintahan serta para ASN saling bersalaman dalam rangka lebaran Idul Fitri. (foto). (Itp AAT)